Minggu, 14 September 2014

Tugas KKPI KELAS 12

  • pengertian jaringan komputer dan pembagiannya
  1.   Client - Server. Dimana sebuah server atau lebih yang dihubungkan dengan beberapa client. Server bertugas menyediakan layanan, bermacam-macam jenis layanan yang dapat diberikan oleh server, misalnya adalah pengaksesan berkas, peripheral,database, dan lain sebagainya. Sedangkan client adalah sebuah terminal yang menggunakan  layanan tersebut.
  2. Peer to Peer. Dimana terdapat beberapa terminal komputer yang dihubungkan dengan media kabel. Secara prinsip, hubungan peer to peer ini adalah bahwa setiap komputer dapat berfungsi serbagai server (penyedia layanan) dan client. 
  3. LAN (Local Area Network). merupakan jaringan komputer yang dapat menjangkau sampai beberapa kilometer. LAN sering digunakan untuk menghubungkan komputer-komputer pribadi dan workstation dalam kantor suatu perusahaan atau game centre sehingga dalam satu wilayah LAN dapat saling bertukar informasi.
  4. WAN (Wide Area Network). Merupakan gabungan dari LAN, yang ruang lingkupnya dapat saja satu lokasi, misalnya gedung bertingkat, atau dapat tersebar di beberapa lokasi di seluruh dunia, jaringan jenis ini membutuhkan minimal satu server untuk setiap LAN, dan membutuhkan minimal dua server yang mempunyai lokasi yang berbeda untuk membentuknya. 
  5. Internet. Internet adalah sekumpulan jaringan yang berlokasi tersebar di seluruh dunia yang saling terhubung membentuk satu jaringan besar komputer. 
  6. MAN, biasanya meliputi area yang lebih besar dari LAN, misalnya antar wilayah dalam satu propinsi. Dalam hal ini jaringan menghubungkan beberapa buah jaringan-jaringan kecil ke dalam lingkungan area yang lebih besar, sebagai contoh yaitu: jaringan Bank dimana beberapa kantor cabang sebuah Bank di dalam sebuah kota besar dihubungkan antara satu dengan lainnya. Mis­alnya Bank Mandiri yang ada di seluruh wilayah Jakarta – Bogor – Depok – Tangerang – Bekasi. 
  • Pembagian berdasar Topologi
    Pada dasarnya Lokal Area Network (LAN) terdiri atas 3 topologi:
    1. Bus
    2. Ring (cincin)
    3. Star (bintang)                                                                                                                                
     
     
  •  BUS
    Karakteristik Topogi Bus
    1. Node-node dihubungkan secara serial disepanjang kabel dan pada kedua ujung kabel ditutup dengan terminator.
    2. Sangat sederhana dalam peng-instalasi-an dan ekonomis dalam hal biaya.
    3. Paket-paket data saling berseliweran pada satu kabel koaksial (contoh kabel RG-58) sehingga jika node yang terhubung sangat banyak, kinerja jaringan akan turun, sebab pada topologi bus sering terjadi collision.
    4. Tidak diperlukan hub pada jaringan ini, tetapi yang diperlukan adalah T-connector pada setiap NIC.
    5. Masalah yang sering terjadi adalah jika salah satu NIC rusak atau tegangan pada kabel diatas 50W (untuk kabel koaksial RG-58) maka jaringan keseluruhan dapat down, sehingga jaringan tidak dapat berkomunikasi.
    6. Penanganan masalah yang terjadi dapat dilakukan dengan perancangan dalam hal keseimbangan sinyal. Bila dua node melakukan pertukaran data dalam suatu jalur kekuatan sinyal dari tranmitter harus disesuaikan sampai batas-batas tertentu
  • BINTANG
    Karakteristik LAN Topologi Bintang
    1. Setiap node berkomunikasi langsung dengan consentrator, jadi traffic data mengalir dari node ke consentrator, kemudian data tersebut di broadcast keseluruh node yang terhubung dengan consentrator tersebut.
    2. Karena semua paket data masuk ke dan kemudian di broadcast oleh consentrator, maka jika node yang terhubung sangat banyak maka akan sering terjadi collision, sehingga kinerja jaringan menurun. Untuk mengatasi hal ini hub akan digantikan switch hub (memiliki kemampuan untuk memilih satu jalur tujuan data, tidak dibroadcast keseluruh port).
    3. Sangat mudah dikembangkan sebab setiap node hanya terhubung secara langsung ke consentrator.
    4. Jika salah satu NIC rusak/salah satu kabel putus maka secara keseluruhan jaringan masih dapat berkomunikasi.
    5. Media transmisi yang dihubungkan biasanya kabel tipe UTP.
  •   RING                                                                                                                                              Karakteristik Topologi RING
    1. Node-node dihubungkan secara serial disepanjang kabel dengan bentuk jaringan seperti lingkaran.
    2. Sangat sederhana dalam layout.
    3. Paket-paket data mengalir dalam satu arah sehingga collision dapat dihindari.
    4. Masalah yang dihadapi sama dengan topologi bus.
    5. Terdiri dari sejumlah repeater.
    6. Masing-masing terhubung ke dua repeater lainnya melalui jalur transmisi unidireksional untuk membentuk sebuah jalur tertutup tunggal.
    7. Penanganan masalah dalam penggunaan topologi ini salah satunya dengan penggunaan repeater. 

    sumber: http://kopicream.blogspot.com/2013/05/topology-jaringan-dan-pembagiannya.html                     

  • perangkat yang digunakan pada jaringan komputer
  1. Kartu jaringan
    NIC merupakan sebuah perangkat keras komputer yang dirancang agar memungkinkankomputer melakukan komunikasi dalam dalam jaringan.
    fungsi utama NIC antara lain :
    - Media pengirim data ke komputer lain di dalam jaringan
    - Mengontrol arus data antara komputer dan sistem kabel
    - Menerima data yang dikirim dari komputer lain lewat kabel dan menerjemahkannya ke dalam bit yang dimengerti oleh komputer

    Ada beberapa jenis BUS yang digunakan NIC, diantaranya:
    - ISA (Industry Standard Architecture)
    - PCI (Peripheral Component Interfae
  2.  HUB adalah perangkat keras jaringan berfungsi untuk membagi dan menguatkan sinyal data kartu jaringan. Dengan Hub ini, sebuah kabel dari komputer server dibagi menjadi beberapa komputer client. Hub mempunyai beberapa port sebagai konektor kabel dari komputer, atau perangkat lain yang terhubung dalam jaringan. Jumlah port pada Hub bervariasi diantarnya 6, 8, dan 24.
  3. Kabel dan Konektor
    Dalam sebuah jaringan kabel berfungsi sebagai penghubung. Ada beberapa jenis kabel yang digunakan dalam sebuah jaringan komputer.

    + BNC Connector
    • Berbentuk silinder, dengan 2 prongs untuk menghubungkan
    • Terbuat dari tembaga
    • Menggunakan T-connector jika dihubungkan dengan network adaptor


    + Twisted Pair Ethernet
    Kabel ini ada dua macam:
    - UTP (Unshielded Twisted Pair), tanpa selubung pembungkus
    - STP (Shielded Twisted Pair), dengan selubung pembungkus

    +  Konetor RJ-11 atau RJ-45.
    - Twisted atau terpelintir dimaksudkan untuk mengurangi interferensi listrik.
    - Dapat melewatkan sinyal sampai 10 Mbps.
    - STP tahan gangguan daripada UTP sehingga kecepatannya sampai 100 Mbps.
    -  Dibutuhkan hub untuk membangun sebuah LAN.

    +  Fiber Optic (FO)
    Kecepatan pengiriman data dengan media FO lebih dari 100 Mbps dan bebas pengaruh lingkungan. Harga relatif mahal dan pemasangan atau instalasi lebih sulit

    + Router

    Perangkat dalam jaringan yang mengatur aliran data dari suatu jaringan (LAN) ke jaringan lain sehingga arus data daru satu jaringan tidak bercampur dengan arus data dari jaringan lain.                     sumber: http://dasar-pendidikan.blogspot.com/2013/06/perangkat-jaringan-komputer-lengkap.html
  • pemberian identitas/alamat pada komputer 
  1. Alamat IP (Internet Protocol Address atau sering disingkat IP) adalah deretan angka biner antar 32-bit sampai 128-bit yang dipakai sebagai alamat identifikasi untuk tiap komputer host dalam jaringan Internet. Panjang dari angka ini adalah 32-bit (untuk IPv4 atau IP versi 4), dan 128-bit (untuk IPv6 atau IP versi 6) yang menunjukkan alamat dari komputer tersebut pada jaringan Internet berbasis TCP/IP. IP Adders adalah identitas satu komputer dalam jaring computer / internet, seperti halnya rumah kita memupnyai nomer rumah yang tertempel pada dinding. Penulisan IP Adders terbagi  4 kelompok 8 bit yang dituliskan dalam bilangan biner. Dimana setiap kelompok dalam IP  Adders dipisahkan oleh titik  (red;Dot). Nilai terbesar dari bilangan biner 8 bit adalah 255. Oleh karena itu jumlah IP Adders yang tersedia ialah 255.255.255.255 IP Adders yang sebanyak ini harus dibagi bagikan keseluruh pengguna jaringan komputer / internet di seluruh dunia.
    Dengan adanya permasalahan tersebut maka IP Adders dibagi sesuai dengan kelas kelas IP Adders. Dasar pertimbangan Pembagian IP Adders ke dalam kelas kelas adalah untuk mempermudah penditribusian pendaftaran IP Adders kepengguna jaringan komputer / internet.
    Dalam IPv4 atau IP versi 4 alamat IP address dibagi menjadi 5 kelas, yaitu kelas A, B, C, D dan E dapat dilihat pada tabel berikut: 
    Classless Inter-Domain Routing (disingkat menjadi CIDR) adalah sebuah cara alternatif untuk mengklasifikasikan alamat-alamat IP berbeda dengan sistem klasifikasi ke dalam kelas A, kelas B, kelas C, kelas D, dan kelas E. Disebut juga sebagai supernetting. CIDR merupakan mekanisme routing yang lebih efisien dibandingkan dengan cara yang asli, yakni dengan membagi alamat IP jaringan ke dalam kelas-kelas A, B, dan C. Masalah yang terjadi pada sistem yang lama adalah bahwa sistem tersebut meninggalkan banyak sekali alamat IP yang tidak digunakan. Sebagai contoh, alamat IP kelas A secara teoritis mendukung hingga 16 juta host komputer yang dapat terhubung, sebuah jumlah yang sangat besar. Dalam kenyataannya, para pengguna alamat IP kelas A ini jarang yang memiliki jumlah host sebanyak itu, sehingga menyisakan banyak sekali ruangan kosong di dalam ruang alamat IP yang telah disediakan. CIDR dikembangkan sebagai sebuah cara untuk menggunakan alamat-alamat IP yang tidak terpakai tersebut untuk digunakan di mana saja. Dengan cara yang sama, kelas C yang secara teoritis hanya mendukung 254 alamat tiap jaringan, dapat menggunakan hingga 32766 alamat IP, yang seharusnya hanya tersedia untuk alamat IP kelas B    
    sumber: http://miny-winy.blogspot.com/2013/03/657-pemberian-alamat-ip_23.html

    • uji koneksi dengan perintah ping
    1. UJI KONEKSI JARINGAN DENGAN PERINTAH "ping"

      Bila kita merupakan pelanggan layanan internet terutama telkom speedy barangkali pernah mengalami ataupun mendapati kesulitan untuk membuka halaman web atau browsing, padahal indikator LAN (Local area conection) conected atau tersambung. Hal ini biasanya disebabkan gangguan karena modem belum terhubung ke internet, atau karena line telpon putus, splitter yang mengalami adanya korosi atau memang kondisi modem yang perlu setting ulang. Indikator Local area conection yang ada dikomputer itu hanya menunjukkan koneksi dari PC ke modem, sedangkan untuk mengetahui apakah modem sudah tersambung ke internet atau belum, bisa dengan perintah “ping” dari command prompt atau DOS.
      Ping adalah sebuah program utilitis yang dapat digunakan untuk memeriksa konektivitas jaringan berbasis teknologi Transmission Control Protocol/Internet Protocol (TCP/IP). Dengan menggunakan utiliti ini, anda dapat menguji apakah sebuah komputer terhubung dengan komputer lainnya atau internet. Hal ini dilakukan dengan mengirim sebuah paket kepada alamat IP yang hendak diujicoba konektivitasnya dan menunggu respon darinya.
      Untuk pengguna windows, cara nge- ping untuk menguji konektivitas sebagai berikut:
      1. klik Start -> Run, ketik “cmd” (tanpa tanda petik).
      2. ketik Ping[spasi]alamat IP yang dituju. misal ping 192.168.1.2 lalu enter.
      akan kita lihat hasil penge-ping-an


      Untuk menjamin pengujian ini benar kita aperlu teliti dalam pengetikan perintah. Bila pengetikan keliru meskipun hanya satu huruf/karakter maka perintah tidak dapat dikenali. Bila jaringan ternyata mengalami gangguan atau tidak adanya koneksi maka hasil penge-ping-an kan muncul seperti berikut :
      Kegunaan perintah "ping" ini akan memudahkan kita ketika praktik di laboratorium komputer yang telah memiliki jaringan LAN. Karena kita dapat menguji apakah komputer yang kita gunakan terhubung ke komputer lainnya ataukah tidak. Sehingga kita dapat mengetahui komputer kita bisa berbagi dan berkomunikasi dengan komputer lainnya.
      sumber:http://ustadkompi.blogspot.com/2011/05/uji-koneksi-jaringan-dengan-perintah.html  download 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar